Nasrul Abit Buka Acara Gala Siswa Indonesia tingkat provinsi Sumatera Barat tahun 2018
Betrans,Sumbar - Lapangan Bola UNP - Gala Siswa Indonesia (GSI) wadah bagi anak-anak siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang berbakat dibidang olahraga sepakbola yang merupakan kerjasama Dinas Pendidikan, Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dalam rangka mencari bibit unggul pemain bola diberbagai daerah termasuk Sumatera Barat.
Hal ini disampaikan Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit pada acara
Pembukaan Gala Siswa Indonesia tingkat provinsi Sumatera Barat tahun
2018 di lapangan bola UNP Padang, Minggu (9/9/2018).
Hadir dalam kesempatan, Kadis Pendidikan, Ka Dispora, Kepala LPMP, Ketua
KONI, Pengurus PSSI, Bank Nagari, Bank BTPN para ofisial dan peserta
GSI tingkat Sumbar.
Lebih lanjut Wagub Nasrul Abit menyampaikan, GSI juga dapat menjadi
wadah mengimplementasi penguatan pendidikan karakter melalui olahraga,
melahirkan anak-anak sepakbola Indonesia yang memilikinya talenta dalam
mengolah bola dengan kerjasama sebuah tim yang solid dan tangguh untuk
meraih kemenangan.
Kepribadian seorang pemain bola menentukan karakter kepribadian diri
dalam memberikan kerjasama tim, apakah sebagai kiper, penyerang, atau
pencetak gol. Kesemua itu memiliki kepribadiannya dan karakter yang
berbeda-beda menjadi kekuatan tim untuk memenangkan pertandingan.
Disiplin diri, tanggung jawab, berdedikasi, inovasi dan kreatifitas
dari masing-masing karakter pemain tentu menjadi sesuatu yang baik dalam
pembangunan tim yang penuh mutu dan kualitas yang diceminkan setiap
pemain.
Kita berharap nanti ada anak-anak Sumatera Barat yang menjadi pemain
nasional yang dapat mengharumkan nama bangsa dan negara dikancah
gelanggang sepakbola Internasional.
Rakyat Indonesia amat merindukan sepakbola Indonesia masuk dalam pertandingan piala dunia nantinya, harap Wagub Nasrul Abit.
Wagub Nasrul Abit juga berpesan, agar siswa -siswa yang ikut GSI,
mampu memperlihatkan kemampuan terbaik, berlatih terus menerus,
disiplin, tekun, sportifitas tentu akan menjadikan kita bisa lebih baik
disetiap waktunya.
GSI tingkat Sumbar, akan berlangsung dalam bulan September ini dan nanti
bulan Oktober akan dilaksanakan secara nasional di Gelora Bung Karno
Jakarta. Selamat bertanding, jadilah yang terbaik membawa nama harum
Sumatera Barat dan Indonesia dipentas dunia, harap Nasrul Abit.
GSI tingkat Sumatera Barat diikuti oleh 6 Kab/ko peserta yang menjadi
duta dari kabupaten dan kota masing-masing. Dan nanti juga akan dipilih
pemain-pemain terbaik yang akan mendapat pendidikan dan latihan oleh
program PSSI dan KONI. Zardi