Breaking News

Pemkab Tanjung Jabung Timur Pelajari Implementasi Pengelolaan Padang Command Center 112

 



Betrans.com Padang – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanjung Jabung Timur, Provinsi Jami melakukan kunjungan kerja ke Padang Command Center 112 dalam rangka studi banding sekaligus belajar terkait pengelolaan pusat layanan darurat berbasis teknologi di Kota Padang, Selasa (25/2/2025).


Rombongan Pemkab Tanjung Timur dipimpin Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika daerah setempat, Hermantoni yang diterima Asisten III Setdako Padang, Corri Saidan serta Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Padang, Boby Firman.


Dalam kunjungan ini, rombongan mendapat pemaparan mengenai sistem operasional Padang Command Center 112 sebagai pusat kendali layanan darurat, pemantauan keamanan kota, serta koordinasi lintas instansi dalam menangani berbagai situasi darurat Kota Padang.


Hermantoni menyampaikan bahwa studi banding ini bertujuan untuk mempelajari implementasi teknologi dan sistem kerja Command Center 112 di Kota Padang agar dapat diadaptasi di Kabupaten Tanjung Jabung Timur.


"Kami ingin melihat secara langsung bagaimana sistem ini dikelola dan bagaimana efektivitasnya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Ini bisa menjadi referensi penting bagi kami untuk meningkatkan layanan publik berbasis teknologi di daerah kami," ujar Hermantoni.


Kadis Kominfo Kota Padang, Boby Firman menjelaskan bahwa Padang Command Center 112 telah menjadi bagian penting dalam mendukung respons cepat terhadap berbagai kondisi darurat di Kota Padang.


"Kami terus mengembangkan sistem ini agar lebih optimal dalam menangani laporan masyarakat dan meningkatkan koordinasi dengan berbagai instansi terkait," kata Boby Firman.


Selain menerima pemaparan, rombongan Pemkab Tanjung Jabung Timur juga berkesempatan melihat langsung bagaimana operator Command Center menangani panggilan darurat dan memonitor berbagai kejadian di Kota Padang melalui teknologi yang tersedia. (Habib/Robi)


https://padang.go.id/pemkab-tanjung-jabung-timur-pelajari-implementasi-pengelolaan-padang-command-center-112

PT. Transisi Inter Media, Mengucapkan: Selamat datang di Website Beritatransisi.com, Terima kasih telah berkunjung di Website kami.. Semoga anda senang!! Tertanda Pemred: Edison Effendi